Page 1 of 2 12 LastLast
Results 1 to 15 of 24
http://idgs.in/553957
  1. #1
    Rastavariana-'s Avatar
    Join Date
    Dec 2011
    Posts
    2,065
    Points
    62.20
    Thanks: 43 / 134 / 92

    Cool Jokowi Masuk Nominasi Wali Kota Terbaik Dunia


    LONDON, KOMPAS.com — City Mayors Foundation dalam situs web-nya worldmayor.com menerbitkan sebuah daftar panjang kandidat peraih 2012 World Mayor Prize, Minggu (1/4/2012). Dari 77 kandidat dalam daftar itu, tiga di antaranya berasal dari Indonesia yaitu, Wali Kota Solo Joko Widodo, Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini, dan Gubernur Sulawesi Selatan Syahrul Yasin Limpo.

    Daftar itu merinci bahwa ada 15 wali kota dari Amerika Utara, 12 dari Amerika Latin, 24 dari Eropa, 17 dari Asia, 3 dari Australia dan Selandia Baru, dan 6 dari Afrika. AS menyumbang jumlah calon terbanyak sebagai sebuah negara. Para calon dari AS termasuk sejumlah nama beken seperti wali kota Boston, Thomas Menino, tetapi juga para wali kota dari kota yang kurang dikenal seperti John DeStefano dari New Haven.

    Situs itu menyebutkan, Kanada punya tradisi panjang dalam menelurkan wali kota yang tangguh dan visioner. Pada tahun-tahun sebelumnya, World Mayor Project (Proyek Wali Kota Dunia) memberi penghargaan kepada sejumlah wali kota dari Kanada yaitu Wali Kota Mississauga McCallion Hazel (runner-up tahun 2005), Wali Kota Calgary David Bronconnier (finalis tahun 2006), dan Wali Kota Winnipeg Sam Katz (finalis tahun 2008). Dalam daftar panjang tahun ini, untuk pertama kalinya wali kota London, Kitchener dan Quebec City, masuk nominasi.

    Para calon dari Amerika Latin untuk tahun ini antara lain wali kota Buenos Aires (Argentina), Mendoza (Argentina), Birigui (Brasil), Curitiba (Brasil), Rio de Janeiro (Brasil), Puerto Montt (Chili), Bogota ( Kolombia), Guayaquil (Ekuador), Guatemala City, Aquascalientes (Meksiko) dan Caracas (Venezuela).

    Sementara calon dari Eropa adalah wali kota Wina, Helsinki, Luxembourg City, Amsterdam, Oslo, Moskwa, Stockholm dan London. Di antara para pesaing dari Eropa juga banyak wali kota dari kota-kota provinsi yang kecil seperti Angers di Perancis, Hannover di Jerman, Verona di Italia, Porto di Portugal, Lugano di Swiss dan Watford di Inggris.

    Para wali kota dari Asia juga terwakili dalam daftar panjang itu, antara lain sejumlah wali kota dari Filipina yaitu dari Angeles City, Davao City dan Manila. Dari Indonesia ada tiga orang, yaitu Gubernur Sulawesi Selatan, Wali Kota Solo dan Surabaya. Wali Kota Teheran (Iran), Muscat (Oman), Osaka (Jepang), Mumbai (India), Matale ( Sri Lanka), Tel Aviv (Israel), Seoul (Korea Selatan), dan Ankara (Turki), juga memperpanjang daftar tersebut.

    Dari Afrika diwakili oleh wali kota Bafut (Kamerun), Ekurhuleni (Afrika Selatan), Cape Town (Afrika Selatan), Nairobi (Kenya), dan Amuwo Odofin (Nigeria). Sementara dari Australia tercatat wali kota Melbourne dan Sydney, dan dari Selandia Baru adalah wali kota Auckland.

    Nominasi World Mayor Prize tahun ini akan diterima sampai pertengahan Mei 2012. Berita dalam situs itu tidak menjelaskan bagaimana proses penetapan para kandidat. Daftar itu, katanya, akan diperbarui secara berkala di situs worldwayor.com dan di Twitter. Sebuah daftar pendek yang terdiri dari 25 nominator akan dipublikasikan pada awal Juni 2012. Pemenang 2012 World Mayor Prize dan hasil lain dari Proyek Wali Kota Dunia itu akan diumumkan pada awal Desember 2012.

    Pemenang World Mayor Prize sebelumnya adalah Edi Rama (Tirana, 2004), Dora Bakoyannis (Athena, 2005), John So (Melbourne, 2006), Helen Zille (Cape Town, 2008), dan Marcelo Ebrard (Mexico City, 2010)

    Spoiler untuk Sumber :
    Di hati dan lidahmu kami berharap
    Suara kami tolong dengar lalu sampaikan
    Jangan ragu jangan takut karang menghadang
    Bicaralah yang lantang jangan hanya diam


  2. Hot Ad
  3. The Following User Says Thank You to Rastavariana- For This Useful Post:
  4. #2
    jkt-bad_day's Avatar
    Join Date
    Oct 2011
    Location
    Bali
    Posts
    1,195
    Points
    632.62
    Thanks: 150 / 77 / 67

    Default

    wah moga2 aja indo bisa dapet penghargaan kek gini..
    apa lagi di liat dari prestasi si jokowi,,

    bisa mengharumkan nama bangsa jg ini,.
    ANDA MEMASUKI KAWASAN ORANG GANTENG

  5. #3
    Lemonia~'s Avatar
    Join Date
    Aug 2011
    Location
    www.KiosDota.com
    Posts
    6,612
    Points
    337.06
    Thanks: 99 / 134 / 99

    Default

    mantap ini, masuk nominasi Wali Kota Terbaik di dunia

    wah jokowi lah yang bisa mengharumkan nama bangsa

    berharap banget dia bisa jadi presiden RI

  6. #4
    - VOLT -'s Avatar
    Join Date
    Jul 2012
    Posts
    959
    Points
    713.00
    Thanks: 31 / 27 / 17

    Default

    gue jg berharap dy bisa jadi pres RI..
    apa lagi denger2 gak korup dy alias bersih..
    @___@
    punya visi misi bagus lagi.
    GO jokowi LOL.

  7. #5
    Rastavariana-'s Avatar
    Join Date
    Dec 2011
    Posts
    2,065
    Points
    62.20
    Thanks: 43 / 134 / 92

    Default

    yeah gw juga berharap dia bisa jadi presiden RI
    soalnya kinerjanya TOP abis
    Di hati dan lidahmu kami berharap
    Suara kami tolong dengar lalu sampaikan
    Jangan ragu jangan takut karang menghadang
    Bicaralah yang lantang jangan hanya diam


  8. #6
    - VOLT -'s Avatar
    Join Date
    Jul 2012
    Posts
    959
    Points
    713.00
    Thanks: 31 / 27 / 17

    Default

    pas diguming ma isu2 dy bayar orang aja..
    dy tetep stay cool menghadapi nya..
    kalo bener ngapain takut..
    wakaka..
    salut to the max..
    masi ada penjabat tinggi yg jujur.

  9. #7
    blu-skyhigh's Avatar
    Join Date
    Sep 2010
    Posts
    1,053
    Points
    3.46
    Thanks: 22 / 47 / 36

    Default

    makin nambah dah alesan gw milih dia kemaren
    kalo dia aja uda masuk nominasi terbaik
    apa salahnya kita milih

  10. #8
    jkt-bad_day's Avatar
    Join Date
    Oct 2011
    Location
    Bali
    Posts
    1,195
    Points
    632.62
    Thanks: 150 / 77 / 67

    Default

    yang ptg dy sungguh2 nanti nya membangun jkt yg lbh baek..
    klo bisa msalah banjir dan kemacetan jkt itu di berantas dgn baik..
    jgn sampe janji janji palsu kek yg laen..

    meski di solo sna dia berhasil.. moga2 di jkt jg,.
    ANDA MEMASUKI KAWASAN ORANG GANTENG

  11. #9
    - VOLT -'s Avatar
    Join Date
    Jul 2012
    Posts
    959
    Points
    713.00
    Thanks: 31 / 27 / 17

    Default

    amin broo..
    gue jg berharap di behasil atasin kesemerawutan jakarta..
    apa lagi masalah korup.
    kill me plzzz.
    wakakaa..

  12. #10
    Rey-'s Avatar
    Join Date
    Jun 2011
    Location
    SPy Gaming centèr
    Posts
    271
    Points
    99.66
    Thanks: 21 / 1 / 1

    Default

    wah mengharumkan nama bangsa banget ini

    go jokowi go jokowi

  13. #11
    Rastavariana-'s Avatar
    Join Date
    Dec 2011
    Posts
    2,065
    Points
    62.20
    Thanks: 43 / 134 / 92

    Default

    Quote Originally Posted by jkt-bad_day View Post
    yang ptg dy sungguh2 nanti nya membangun jkt yg lbh baek..
    klo bisa msalah banjir dan kemacetan jkt itu di berantas dgn baik..
    jgn sampe janji janji palsu kek yg laen..

    meski di solo sna dia berhasil.. moga2 di jkt jg,.

    Quote Originally Posted by - VOLT - View Post
    amin broo..
    gue jg berharap di behasil atasin kesemerawutan jakarta..
    apa lagi masalah korup.
    kill me plzzz.
    wakakaa..
    Quote Originally Posted by Rey- View Post
    wah mengharumkan nama bangsa banget ini

    go jokowi go jokowi
    di doakan saja
    semoga bisa bikin jakarta lebih baik
    Di hati dan lidahmu kami berharap
    Suara kami tolong dengar lalu sampaikan
    Jangan ragu jangan takut karang menghadang
    Bicaralah yang lantang jangan hanya diam


  14. #12

    Join Date
    Jul 2012
    Posts
    35
    Points
    3.80
    Thanks: 2 / 1 / 1

    Default

    Pemimpin yang sulit dicari di jaman sekarang ini tentunya pemimpin yg memiliki sikap 1 jujur 2 rendah hati

    Nah Jokowi ini termasuk pemimpin yg memilik 2 sikap tersebut

  15. The Following User Says Thank You to WPR1234 For This Useful Post:
  16. #13

    Join Date
    Jul 2012
    Posts
    47
    Points
    30.00
    Thanks: 0 / 1 / 1

    Default

    semoga pria ini bisa mengemban amanat untuk menjadi gubernur Ibukota nantinya..

  17. #14

    Join Date
    Mar 2012
    Location
    di Bug nya furion.
    Posts
    266
    Points
    856.90
    Thanks: 42 / 6 / 6

    Default

    wah ini ni yang mengharumkan nama bangsa.
    moga2 bisa memimpin jakartaa..

  18. #15
    deganer's Avatar
    Join Date
    Dec 2011
    Posts
    107
    Points
    31.60
    Thanks: 1 / 0 / 0

    Default

    setuju gan ane jg jagoin jokowi

Page 1 of 2 12 LastLast

Posting Permissions

  • You may not post new threads
  • You may not post replies
  • You may not post attachments
  • You may not edit your posts
  •